Jumat, 19 Februari 2021

Kiat-kiat Bu Iin Menaklukkan Tantangan Menulis dari Prof.Eko

 



Malam ini yang menjadi narsum adalah ibu Musiin Dari Kediri.Musiin atau biasa dipanggil Bu Iin oleh orang-orang di sekitarnya memiliki hobi membaca buku, menulis, travelling  dan memasak. Ia lahir di kota Tahu Takwa Kediri dan merupakan seorang guru Bahasa Inggris di SMPN 1 Tarokan Kediri sejak tahun 1998 .


Ia pertama kali masuk sekolah di tahun 1977 – 1983 di SDN Kras I Kediri. Kemudian setelah lulus melanjutkannya ke SMPN Kras dari tahun 1983-1986 dan  sekolah lagi ke SMAN 4 Kediri lulus tahun 1989. Dari tahun 1989-1994. Ia melanjutkan ke IKIP negeri Malang Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris. Pendidikan Strata II ditempuh di Universitas Negeri Surabaya Jurusan Pendidikan Bahasa dan Satra mulai tahun 2006-2009.


Kecintaan akan profesi guru Bahasa Inggris membawanya menempuh Short Course di SEAMEO RELC Singapura tahun 2015.Pengalaman mengajar dimulai dari menjadi dosen pada tahun 1994 di STKIP PGRI Jombang, STIE Dewantara Jombang dan tutor bagi pekerja asing di PT Chiel Jedang Jombang.Di lingkungan dunia pendidikan, ia aktif menjadi tim pengembang mata pelajaran Bahasa Inggris dan tim penilai angka kredit guru di tingkat Kabupaten Kediri.


Selain mengajar, Bu Iin juga founder organisasi swadaya masyarakat YAPSI yang berdiri sejak tahun 1991.Organisasi ini bergerak dalam bidang 1).Pemberdayaan ekonomi masyarakat, khususnya UMKM bekerja sama dengan Bank Indonesia Surabaya,2).Pemberian bantuan pangan bagi masyarakat miskin, posyandu, anak sekolah bekerja sama dengan World Food Program (UN-WFP) di wilayaj Surabaya, Gresik dan Sidoarjo,3).Pemberian bantuan susu bagi anak-anak SD bekerja sama dengan Susu Ultra dam Departemen  Pertanian Amerika Serikat,4).Pelatihan Sekolah Ramah Anak  bagi guru-guru SD di Kabupaten Sampang bekerja sama dengan UNICEF.5).Pendidikan  lingkungan dan daur ulang sampah bekerja sama dengan Tetra Pak Indonesia dan TP UKS Propinsi Jawa Timur,6).Pengadaaan perpustakaan kampung, dan toilet di kampung-kampung Surabaya donasi dari UN WFP.Dalam bidang kewirausahaan, Bu Iin merupakan founder PT In Jaya yang bergerak di bidang ekspedisi untuk pendistribusian produksi Indomarco dan Indolakto Pasuruan. Selain itu PT In Jaya merupakan pemasok bahan baku tebu  bagi pabrik gula di wilayah Madiun, Malang dan Kediri.


Sebagai penulis pemula, karya buku yang telah dihasilkan adalah sebagai berikut:1).Digital Brochure Mengasah Kemampuan Menulis dan Jiwa Kewirausahaan Gen Z,2).Literasi Digital Nusantara. Meningkatkan Daya Saing Generasi Muda melalui Literasi (Karya bersama Prof Eko),3).Selaksa Hikmah dari Tarokan (Karya bersama siswa-siswa),4).Ukir Prestasi dan Tebar Inspirasi ( Antologi Kisah Guru Lejitkan Potensi Siswa),5).Cergam Panji Asmarabangun and Dewi Sekartaji,6).Modul Pembelajaran Bahasa Inggris untuk Kelas IX.


Beliau sudah berhasil menerbitkan bukunya di penerbit mayor. Malam ini akan akan mendapatkan kisah inspiratifnya.Ibu Musiin adalah alumni kelas menulis Om Jay gelombang 8 yang juga mendapat kesempatan dan tantangan menulis yang diberikan Prof. Eko.Ibu Musiin dan kawan-kawannya bersembilan telah berhasil menaklukakan tantangan menulis Prof Eko dan buku mereka telah berhasil dipajang di toko buku Gramedia secara online maupun offline. Buku karya beliau berjudul Literasi Digital Nusantara. Meningkatkan Daya Saing Generasi.


Screen shoot foto buku mereka bisa dipajang di toko buku Gramedia secara online maupun offline, sengaja Ia share supaya anda Bapak Ibu guru bersemangat untuk menaklukkan tantangan menulis dari Prof Eko.Prof. Eko Ia ibaratkan sebagai seorang Master  Chef  yang memberi anda banyak pilihan bahan masakan yang bisa anda olah menjadi berbagai jenis hidangan. Pilihannya ada pada diri masing-masing peserta. Bahan masakan yang disediakan Prof Eko, bisa anda peroleh di Prof EKOJI Channel. Seperti yang disampaikan Prof Eko,anda bisa menulis sesuai dengan hobi, kegemaran, kesukaan, cerita, sesuatu yang dikuasai dan dicintai. Pengetahuan, pengalaman dan keterampilan yang dimiliki adalah bentuk buku yang ada di dalam diri anda yang belum dikeluarkan.


Dan Poynter, menulis sebuah buku yang sangat populer dan menjadi rujukan para penulis pemula. Judulnya Is There A Book Inside You? Setiap orang memiliki pengalaman, pengetahuan, dan keterampilan di dalam dirinya. Jadi, bergantung pada individu masing-masing apakah mau dikeluarkan dalam bentuk buku atau tidak.


Atau hanya dikeluarkan dalam bentuk pengajaran di kelas-kelas saja atau hanya dalam bentuk obrolan atau cerita yang tidak meninggalkan jejak keabadian.Anda sebenarnya Orang yang hebat karena seorang guru, menulis bukanlah keterampilan yang mudah. Menulis tidak semudah berbicara, semudah bergosip . Justru tantangannya ada karena sulit. Perjuangan menjadi penulis dengan mengikuti kelas menulis, membuat resume, menghasilkan buku, maka akan lahir CINTA MENULIS.


Sebelum menulis buku,anda harus menemukan alasan kuat mengapa ingin menjadi penulis.Kalau Alasan Ibu Musiin ingin menjadi penulis yaitu:Mewariskan ilmu lewat buku,Ingin mempunyai buku karya sendiri yang bisa terpajang di toko buku online maupun offline dan Mengembangkan profesi sebagai seorang guru.Kutipan terkenal dari Imam  Ghazali dan Pramoedya Ananta Toer menjadi penguat mengapa Bu Musiin ingin menjadi penulis.Kutipan tersebut berbunyi"Orang boleh pandai setinggi langit,tapi selama ia tidak menulis,Ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah .Menulis adalah bekerja untuk keabadian".


Keinginan kuat  ternyata mengantarkan ke hukum tarik menarik di alam semesta ini. Hukum Tarik-Menarik dalam rahasia alam ini mengatakan bahwa kemiripan menarik kemiripan. Pikiran menjadi penulis mengantarkan Ia mengikuti kelas-kelas menulis (salah satunya kelas Om Jay dan  tantangan menulis selama 1 minggu bersama Prof. Eko.


Malam ini yang akan di bahas buku nonfiksi. Dalam penulisan buku nonfiksi ada 3 pola yaitu:

Pertama

Pola Hierarkis (Buku disusun berdasarkan tahapan dari mudah ke sulit atau dari sederhana ke rumit) 

Contoh: Buku Pelajaran

Kedua

Pola Prosedural (Buku disusun berdasarkan urutan proses).

Contoh: Buku Panduan

Ketiga

Pola Klaster (Buku disusun secara poin per poin atau butir per butir. Pola ini diterapkan  pada buku-buku kumpulan tulisan atau kumpulan bab yang dalam hal ini antarbab setara).

Contoh : Pola yang di pakai dalam menulis buku Literasi Digital Nusantara adalah Pola Klaster.


Proses penulisan buku terdiri dari 4 langkah, yakni: Pratulis,Menulis Draf,Merevisi Draf,Menyunting Naskah dan Menerbitkan.


Langkah Pertama : Pratulis

Menentukan tema,Menemukan ide,Merencanakan jenis tulisan,Mengumpulkan bahan tulisan,Bertukar pikiran,Menyusun daftar,Meriset,Membuat Mind Mapping dan Menyusun kerangka.

Tema bisa ditentukan satu saja dalam sebuah buku. Tema dari buku nonfiksi adalah parenting, pendidikan, motivasi dan lai sebagainya.Untuk melanjutkan dari tema menjadi sebuah ide yang menarik, penulis bisa mendapatkan dari :Pertama,Pengalaman pribadi.Kedua,Pengalaman orang lain.Ketiga,Berita di media massa.Keempat,Status Facebook /Twitter /Whatsapp /Instagram. Kelima,Imajinasi.Keenam,Mengamati lingkungan.Ketujuh,Perenungan.Kedelapan,Membaca buku.


Tema yang Ibu Musiin angkat di buku beliau adalah pendidikan. Ide berasal dari berita di media massa, mengamati lingkungan serta diperkuat dari materi di Prof EKOJI Channel dengan judul Digital Mindset (The Key to Transform Your Organization) yang tayang pada tanggal 20 Maret 2020.


Dalam memilih tema sempit/spesifik sering kesulitan mengembangkan tulisan.caranya agar tulisan dengan tema sempit dapat menjadi buku.Misalkan Tema yang angkat" Bagaimana cara membuat Tujuan pembelajaran yang realistis"Tema yang anda pilih adalah pendidikan. Dari tema ini akan berkembang menjadi ide.anda bisa mengembangkan ide tentang pembelajaran dari berbagai sudut pandang, misalnya dari pendidikan abad 21,  pendidikan karakter.Tujuan pembelajaran untuk era digital sangatlah luas.


Referensi berasal dari data dan fakta yang beliau peroleh dari literasi di internet. Referensi terdiri dari :

a .Pengetahuan yang diperoleh secara formal,nonformal,atau informal

b. Keterampi lan yang diperoleh secara formal,nonformal,atau informal

c. Pengalaman yang diperoleh sejak balita hingga saat ini

d. Penemuan yang telah didapatkan.

e. Pemikiran yang telah direnungkan.


Tahap berikutnya membuat kerangka.Kerangka ini di ajukan ke Prof. Eko dan disetujui untuk melanjutkan ke proses penulisan.Berikut ini adalah kerangka dari buku beliau :

BAB 1 Penggunaan Internet Di Indonesia

A.Pembagian Generasi Pengguna Internet

B.Karakteristik Generasi Dalam Berinternet


BAB 2 Media Sosial

A.Media Sosial

B.UU ITE

C.Kejahatan di Media Sosial


BAB 3 Literasi Digital

A.Pengertian

B.Elemen

C.Pengembangan

D.Kerangka Literasi Digital

E.Level Kompetensi Literasi Digital

F.Manfaat

G.Penerapan Literasi Digital Pada Lintas Geerasi

H.Kewargaan Digital


BAB 4 Ekosistem Literasi Digital Di Nusantara

A.Keluarga

B.Sekolah

C.Masyarakat


BAB 5 Literasi Digital Untuk Membangun Digital Mindset Warganet +62

A.Perkembangan Gerakan Literasi Digital Di Indonesia

B.Literasi Digital Tanpa Digital Mindset Di Indonesia

C.Membangun Digital Mindset Warganet +62


Dalam menulis isi buku berdasarkan kerangka yang dibuat,Bu Musiin mengikuti nasehat Pak Yulius Roma Patandean di Channel beliau (https://www.youtube.com/watch?v=eePQwyHAcjw&feature=youtu.be . Pak Yulius merupakan penulis hebat alumni gelombang 8 yang juga berhasil menaklukkan tantangan menulis Prof Eko.Dengan mengikuti langkah Pak Yulius, tulisan anda bisa menjadi rapi dan tertata sejak awal.Daftar isi,kutipan,indeks dan daftar pustaka tertata secara otomatis.


Berikut ini adalah anotomi buku nonfiksi.

Anotomi Buku yaitu :1).Halaman Judul,2).Halaman Persembahan (OPSIONAL),3).Halaman Daftar Isi,4).Halaman Kata Pengantar (OPSIONAL, minta kepada tokoh yang berpengaruh),5).Halaman Prakata,6).Halaman Ucapan Terima Kasih (OPSIONAL),7).Bagian /Bab,8).Halaman Lampiran (OPSIONAL),9).Halaman Glosarium,10).Halaman Daftar Pustaka,11).Halaman Indeks,12).Halaman Tentang Penulis.


Langkah Kedua : Menulis Draf

1).Menuangkan konsep tulisan ke tulisan dengan prinsip bebas,2).Tidak mementingkan kesempurnaan, tetapi lebih pada bagaimana ide dituliskan


Langkah ketiga:Merevisi Draf

1).Merevisi sistematika/struktur tulisan dan penyajian,2).Memeriksa gambaran besar dari naskah.


Langkah keempat : Menyunting naskah (KBBI dan PUEBI)

1).Ejaan,2).Tata bahasa,3).Diksi,4).Data dan fakta,5).Legalitas dan norma

Menyunting naskah berkaitan dengan ejaan, tata bahasa, pilihan kata, data dan fakta, legalitas dan norma. Untuk ejaan, tata bahasa dan diksi bisa menggunakan PUEBI dan KBBI, sedangkan untuk data dan fakta anda bisa memeriksa data dan fakta yang anda tuliskan dengan memeriksa dari berbagai sumber. Tujuan dari menyunting adalah memperbaiki kesalahan-kesalahan mekanis dan substantif. Untuk lebih meyakinkan,anda bisa menggunakan jasa editor untuk menyunting.


Hambatan-hambatan dalam menulis 

Hambatan Waktu

Tidak adanya waktu juga kerap menjadi alasan yang menghambat seseorang untuk menghasilkan sebuah tulisan.Harus kembali ke motivasi awal dalam menulis. Sesibuk apa pun, pasti akan selalu ada waktu untuk menulis,asal saja Anda dapat mendisiplinkan diri dalam mengatur waktu.Kurangnya waktu bukanlah masalah yang berasal dari luar diri anda,tinggal bagaimana Anda dapat mengatasinya dan tidak menjadikannya sebagai hambatan berarti dalam menulis.

Hambatan Kreativitas

Kurangnya Kreatifitas berasal dari :Kurangnya tujuan dari diri anda dan orang lain,Takut untuk gagal,Takut akan penolakan,Jangan Mengubah atau Beradaptasi dengan Situasi,Tidak Berpikir Proaktif,dan Terlalu rasional dan tidak improvisasi.Jadi berusahalah untuk melawan ke-6 hambatan tersebut.

Hambatan Teknis

Pertama,Mengasah Teknik Menulis Karena Terpaksa yaitu Masih banyak para akademisi yang menulis buku teks dengan terpaksa. Mereka cenderung tergiur dengan motivasi materi, baik berupa angka kredit , rupiah, atau hadiah.Kedua,Ketakutan Saat Teknik Menulis karena masih dibayang-bayangi ketakutan untuk menulis buku,kebanyakan takut karyanya tidak laku, tidak bagus, tidak populer, dan sebagainya .Ketiga Menganggap Teknik Menulis adalah seni dan bakat,Banyak orang beranggapan bahwa menulis sejatinya pekerjaan orang-orang yang sudah memiliki bakat sejak kecil. Oleh karena itu, mereka yang tidak memiliki  tersebut tidak perlu melakukannya. Mereka yang merasa tidak memiliki bakat menulis cenderung pasif dan menyerahkan semua pekerjaan menulis kepada para penulis yang sudah profesional . Padahal, tidak ada penulis profesional yang tiba-tiba sudah memiliki kemampuan menulis luar biasa. 

Hambatan Tujuan

Tujuan menulis adalah memroyeksikan sesuatu mengenai diri seseorang. Setiap penulis harus mengungkapkan dengan jelas tujuan penulisan yang akan dikerjakannya. Perumusan tujuan penulisan sangat penting dan harus ditentukan terlebih dahulu karena hal ini merupakan titik tolak dalam seluruh kegiatan menulis.Kadangkala menulis tidak memiliki tujuan atau tujuan yang salah.

Hambatan Psikologis

Hambatan terakhir yakni hambatan psikologis adalah yang sangat berat. Ini berkaitan dengan deadline yang diberikan. Justru deadline ini yang menjadi trigger untuk segera menyelesaikan tulisan.Hambatan psikologis, ada target yang harus anda capai. Ibarat pelari, garis finish sudah di depan mata dan sorak sorai penonton bergemuruh.Hal yang paling sulit adalah mengalahkan rasa takut yang muncul dari diri anda.Cara mengatasinya dengan mengembalikan ke tujuan awal, tetap fokus pada tujuan dan membayangkan buku anda selesai dan terpajang di toko buku.


Judul buku dan artikel yang akan anda buat dalam tulisan,Jika anda menulis artikel perlu di ketahui ,Arikel terdiri dari 2 yakni artikel populer dan artikel ilmiah. artikel populer diterbitkan di media massa, sedangkan artikel ilmiah diterbitkan di jurnal ilmiah.Judul artikel populer biasanya lebih provokatif dan menimbulkan rasa ingin tahu pembaca.Lalu dalam menentukan Judul harus mencerminkan ide utama atau memberi informasi kepada pembaca tentang konsep yang akan dibahas.


Dalam Anatomi buku ada Halaman glosarium.Cara menentukan gambaran glosarium tersebut.Anda harus tahu dulu bahwa Glosarium adalah daftar kata atau istialah (yang ada di buku yang anda tulis) yang disusun secara alfabetis dan dilengkapi dengan penjelasan tentang kata/istilah tersebut.


Teknis parafrase agar anda terhindar dari plagiarisme yaitu dengan membaca sumber aslinya dan memahami dengan benar.Lalu Referensi kalau anda menggunakan google scholar kemudian di terjemahkan ke google translate apakah masuk kategori plagiat?Referensi dari Google Scholar yang diterjemahkan supaya terhindar Plagiat harus mencantumkan sumbernya.


Jika anda ingin menerima tantangan dari Prof.Eko.Anda harus tahu dulu trik untuk menaklukkan tantangan dari Prof Eko.seperti lirik di  lagu Meraih Bintang. TERUS  FOKUS SATU TITIK, tujuan anda dengan menulis buku akan menorehkan sejarah yang bisa dikenang anak cucu.kesempatan menulis dengan Prof Eko tidak akan datang 2 kali. Tiap kesempatan yang diambil adalah sebuah kesempatan untuk menang. Kesempatan yang kecil seringkali merupakan permulaan kepada usaha yang besar. TAKE IT OR LEAVE IT.


Super sekali Bu Iin,bisa menerima tantangan Prof.Eko dan berhasil.Tantangan menulis dengan Prof.Eko tu,gampang-gampang susah karena di tantang menulis buku di luar bidang,jika Parafrasenya kurang hati-hati dan kurang renyah bisa jadi Plagiatlisme..Terima kasih Bu Iin.Sudah membagi kiat-kiatnya








Salam Literasi


Usman Alamsyah
















6 komentar:

Wijaya kusumah mengatakan...

Siaga Banjir

Malam ini dapat info dari pengurus Rt 05 Rw 10 kompleks Tni AL Jatibening Indah Pondok Gede Bekasi. Om Joni di wa group warga mengumumkan untuk siaga 1 malam ini. Dikabarkan hujan turun lebih deras dari hari sebelumnya. Ramalan dari BMKG hujan akan turun sangat deras malam ini.

Benar saja apa yang dikabarkannya. Hujan turun sangat deras malam ini. Kami semua siaga 1. Takut banjir datang lagi. Air sudah mulai meninggi

Semalam hujan turun cukup lama. Akibatnya banjir tak bisa dihindari. Di dalam rumah sudah 35 cm tak terasa. Air datang sangat cepat sekali. Kami hanya pasrah menghadapinya.

Kami beres beres bekas banjir cukup lama. Dari pagi hingga sore hari. Rumah sekarang sudah bersih kembali. Namun kami khawatir banjir datang lagi. Ya Allah jauhi kami dari musibah banjir lagi!

Siaga satu, siaga satu. Kata pak Rt 05 mengingatkan warganya malam ini. Pak Elfian mengingatkan warga agar jangan ada stop kontak listrik yang terkena air. Barang dan surat penting diamankan. Sementara itu hujan datang semakin deras malam ini.

Istri masih di Bandung. Besok baru pulang. Malam ini masih tidur sendirian di kamar tengah. Anak anak di kamar depan.

Anak anak saya minta siaga satu. Air akan datang menyerbu. Saya minta mereka untuk terjaga. Air akan datang tiba tiba. Semoga air bersih kami terima.

Mata sudah mulai mengantuk. Pasti akan banyak email yang masuk. Dari peserta lomba blog PGRI yang masih semangat menulis. Mereka memenuhi tantangan 28 hari ngeblog di blog pribadi dan website terbitkanbukugratis.id.

Malam ini siaga satu. Tapi mata sudah mulai mengantuk. Istrirahat yang cukup supaya tidak mabuk dan dijauhkan dari setan yang terkutuk.

Salam blogger persahabatan
Omjay
Guru blogger Indonesia
Blog http://wijayalabs.com

Usman Alamsyah mengatakan...

Yang Sabar Om..Di balik musibah selalu ada hikma yg tersirat💪💪💪💪

Ai Setiawati mengatakan...

Hebat nih,,,sudah menyelesaikan tugas resumenya dengan sangat lengkap

Usman Alamsyah mengatakan...

Makasih Bu...sudah berkinjung

daily-rofiana mengatakan...

Mantapp...lengkap resumenya Pak Kepala...

Usman Alamsyah mengatakan...

Terima kasih Bu

SALAH KAPRAH ANTARA GURU DAN MURID TENTANG PANTAT

SALAH KAPRAH ANTARA GURU DAN MURID TENTANG PANTAT  Pak Miko adalah seorang guru asal Jawa Tengah yang baru saja ditugaskan di sebuah desa di...